Indikasi Yang Muncul Saat Lambung Terluka
Ahlinya Lambung

Indikasi Yang Muncul Saat Lambung Terluka

13 December 2021 - 3 menit membaca




Lambung merupakan salah satu organ utama dalam sistem pencernaan yang berfungsi sebagai pengolah makanan yang datang dari mulut. Karena fungsinya yang sangat vital, maka penting bagi kita untuk menjaga kesehatannya. 

Salah satu upaya yang bisa Anda lakukan untuk menjaga fungsi lambung tetap baik adalah, dengan mengenali gejala lambung terluka, sehingga diharapkan Anda bisa langsung melakukan upaya pengobatan agar luka di lambung cepat teratasi. 


Beberapa indikasi yang sering muncul saat lambung terluka


1. Sakit di Ulu Hati

Salah satu gejala khas lambung terluka adalah munculnya rasa sakit di sekitar perut, mulai dari pusar hingga tulang dada, dan terpusat di ulu hati sebelah kiri. Kondisi ini disebabkan karena asam lambung menyerang bagian yang terluka sehingga muncul rasa perih yang cukup menyiksa. 

Rasa sakit ini bisa datang kapan saja, terutama saat asam lambung naik. Rasa sakit ini bisa berlangsung beberapa menit, kemudian menghilang. Namun jika sudah sangat parah, rasa sakit yang dialami bisa sampai berjam-jam, dan baru mereda setelah mengkonsumsi obat antasida. 


2. Heartburn

Selain sakit di ulu hati, lambung yang terluka bisa menyebabkan sensasi panas di dada yang menjalar hingga ke kerongkongan, kondisi ini disebut heartburn. Umumnya gejala ini muncul terkait dengan Gastroesophageal Reflux Disease (GERD), atau penyakit refluks asam lambung. 

Ada dua kondisi yang memungkinkan terjadinya heartburn, pertama otot stringer esofagus sudah melemah sehingga membuat asam lambung naik hingga kerongkongan, dan lambung terluka sehingga menimbulkan sensasi panas terbakar di area dada.


3. Gangguan Pencernaan

Jika tidak ditangani dengan baik, luka di lambung bisa mengganggu fungsi organ-organ pencernaan lainnya, termasuk usus halus yang memang bersinggungan langsung dengan lambung. Kondisi ini akan mendorong munculnya masalah pencernaan, mulai dari sembelit hingga diare. 

Gangguan pencernaan yang disebabkan karena lambung terluka ini cenderung tidak menentu, baik jenis, intensitas dan frekuensinya. Untuk lebih mudahnya, Anda bisa mengenali gejala lainnya, seperti nyeri di ulu hati, heartburn atau gejala lainnya. 


4. Mual

Lambung terluka bisa menyebabkan penurunan cairan pencernaan. Imbasnya, kondisi ini akan membuat proses pencernaan menjadi terhambat, sehingga tubuh akan meresponnya dengan memunculkan gejala mual, hingga muntah. 

Perasaan mual ini biasanya muncul saat perut sedang kosong, atau saat pagi hari setelah bangun tidur. Gejala tambahan lainnya yang mungkin muncul adalah, perut terasa kembung, dan munculnya bau mulut yang sangat mengganggu. 


5. Intoleransi Makanan Berlemak

Intoleransi makanan berlemak biasanya banyak dikaitkan dengan penyakit batu empedu. Namun kondisi ini bisa juga muncul sebagai indikasi lambung terluka akibat dari peningkatan sensitivitas dismotilitas gastroduodenal dan sensitisasi visceral.

Selain itu, lambung terluka bisa memunculkan gejala lainnya seperti kehilangan nafsu makan hingga penurunan berat badan tanpa sebab, perubahan warna feses menjadi lebih gelap atau terkadang disertai dengan darah, muntah darah, dan gejala lainnya. 


Cara Mengatasi Lambung yang Terluka

Lambung terluka bisa disebabkan karena banyak faktor, mulai dari Infeksi Helicobacter pylori, konsumsi obat anti inflamasi non-steroid dalam jangka panjang, terbentuknya tumor gastrinoma atau Sindrom Zollinger-Ellison (ZES), faktor gaya hidup yang buruk, dan lainnya.

Untuk mengatasi lambung terluka harus disesuaikan dengan penyebab utamanya. Untuk itu, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter ketika Anda merasakan beberapa gejala yang disebutkan di atas. Masalah luka pada lambung harus dituntaskan secepatnya karena bisa berujung pada komplikasi serius.


Referensi: 

  1. WebMD. Diakses pada 2021. Stomach (Peptic) Ulcers: Symptoms, Causes, and Treatment. 
  2. Medical News Today. Diakses pada 2021. Stomach ulcers: Causes, symptoms, and treatment. 
  3. Healthline. Diakses pada 2021. Stomach Ulcer: Causes, Symptoms, and Diagnosis. Healthline.




Artikel Terkait
Ahlinya Lambung

Penyebab Sakit Maag yang Harus Kita Waspadai

Ahlinya Lambung

Cara Menurunkan Asam Lambung yang Efektif

Ahlinya Lambung

Penyebab Asam Lambung Naik dan Berbagai Cara Mengatasinya